Muara Uya – dimulai pada tanggal rabu 07 juni s.d 13 juni 2023 telah dilaksanakan Penilaian Akhir Semester (PAS) untuk kelas X dan kelas XI. Penilaian Akhir Semester (PAS) merupakan salah satu bentuk evaluasi yang dilakukan oleh satuan pendidikan dengan tujuan untuk mengetahui daya serap peserta didik pada semua kompetensi dasar yang telah dijalani selam enam bulan (satu semester). Penilaian Akhir Semester (PAS) Genap diberikan sebagai kegiatan evaluasi untuk mengukur capaian kompetensi siswa selama satu semester. Hasil PAS selanjutnya diolah dan dianalisis untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa.
Penilaian Akhir
Semester (PAS) genap diadakan di sekolah yang terbagi dalam dua sesi. Satu sesi
terdiri dari dua mata pelajaran yang diujikan. Sesi 1 pukul 08:00 s.d 10:00 dan
sesi 2 pukul 10:30 s.d 12:30. Peserta didik yang mengikuti kegitana PAS Genap
ini dibagi kedalam beberapa ruangan, setiap ruangan diawasi oleh satu orang
pengawas. Pengawas bertujuan agar peserta didik dapat menjawab semua soal yang
diberikan secara jujur dan mandiri. Pas genap 2023 ini dilaksanakan secara
online dengan menggunakan google form sebagai platform pelaksanaan PAS Genap.
Sebelum
melaksanakan ujian, panitia terlebih dahulu mempersiapkan link soal yang telah
diberikan oleh Guru matapelajaran. Soal-soal yang telah diberikan oleh Guru
matapelajaran terlebih dahulu dicek satu persatu apakah dapat dilihat atau
tidak. Agar tidak terjadi kendala ketika pelaksanaan ujian sehingga ujian dapat
berjalan dengan lancer.
Pelaksanaan PAS di SMKN 1 Muara Uya berjalan dengan tertib dan sesuai dengan SOP yang telah dibuat panitia.
“Pelaksanaan
PAS semester genap kali ini dapat berjalan dengan lancar berkat kerjamasa
seluruh panitia PAS dan tentu dengan bantuan pengawas. Selama pelaksanaan PAS
tidak ada kendala sama sekali, semua berjalan sesuai dengan yang diharapkan”
ungkap Muziza Arrizatanor,S.PdI selaku ketua panitia pelaksanaan PAS.
0 Comments:
Post a Comment